close
RawaM TV

Monday, 2 May 2016

Membuat Efek Kaca Pembesar Menggunakan Photoshop

Halo sahabat TURPHO jumpa lagi. Kali ini akan membahas cara membuat efek kaca pembesar menggunakan photoshop. Langkah pembuatannya tidak begitu sulit dan sangat mudah dikerjakan hanya memerlukan efek blur saja. Langsung saja masuk ketahap atau langkah-langkah pembuatannya. Gambar dibawah ini target yang akan dibuatkan, kira-kira seperti inilah  jadinya nanti.

Langsung saja masuk pada langkah awal yang harus dilakukan adalah menyiapkan gambar yang akan kita beri efek kaca pembesar masukan kedalam photoshop dengan cara klik File - Open.


Langkah kedua pilih Elliptical Marquee Tool untuk membentuk efeknya yaitu bulatan tengah sesuai yang diinginkan pada posisi mana yang akan diberi efeknya.

Kemudian klik Ctrl + J untuk mengambil hasil bulatan agar tidak terikuti blur saat dikasih efek blur pada bagian gambar.

Langkah ketiga klik pada Layer Background dan berikan efek blurnya dengan cara klik Filter - Blur _ Gaussian Blur....

Kemudian aturkan sesuai yang diinginkan blurnya sebatas mana atau bisa ikuti aturan gambar dibawah ini.

Langkah keempat saatnya membentuk efek kaca pembesar biar kelihatan menarik klik dua kali pada layer yang diduplicate kemudian atur Layer Style seperti gambar dibawah ini.

Langkah terakhir klik OK dan lihat hasilnya maka akan muncul seperti gambar target diatas. Sekian tutorial cara membuat efek kaca pembesar semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Jika suka atau bermanfaat silahkan dishare. Selamat mencoba Good Luck!!!!.... Tunggu tutorial berikutnya diTURPHO.

No comments:

Post a Comment